Banyak
cewek yang khawatir tentang bau badan. Apalagi saat ada moment tertentu tercium bau
yang kurang sedap pada titik tertentu seperti di ketiak. Tidak perlu khawatir
lagi. Berikut cara menghilangkan bau badan cewek yang kami lansir dari wikihow.com, minggu 12/4/2015.
1. Mandi teratur.
Bau badan sebagian berasal dari bakteri yang bereaksi dengan keringat tubuh yang
berkembang biak secara cepat. Keringat itu sendiri sebenarnya hampir tidak berbau.
Saat
mandi gunakan sabut antiseptik atau antibakteri yang bisa membunuh kuman atau
bakteri yang menjadi penyebab bau badan. Saat mandi perhatikan pada bagian
ketiak dan kaki karena dua bagian tersebut yang seringkali menjadi sumber bau
badan.
2. Menggunakan
deodorant. Saat ini sudah banyak produk deodorant yang bisa
mengatasi keringat berlebih yang menjadi penyebab bau badan khususnya di daerah
ketiak. Namun perlu hati-hati, ada doedoran yang mengandung bahan kimia berbahaya
seperti mengandung alumunium yang bisa memicu kanker payu****
3. Mencukur bulu
ketiak. Rambut ketiak akan memperlambat penguapan sehingga
banyak bakteri yang bersarang. Jika anda sering berkeringat cuci ketiak anda
dengan sering dan ganti pakaian anda.
4. Mengenakan pakaian
yang mudah menyerap keringat. Serat alami seperti
sutra, linen, wol ringan bisa mudah menyerap keringat sehingga bakteri tidak
bisa berkembang secara cepat. Sehabis olah raga sebaiknya kita mengganti
pakaian kita yang sudah banyak keringat.
Itulah
4 cara menghilangkan bau badan bagi cewek
yang paling mudah. Selamat mencoba