Bagaimana
cara melancarkan bab yang keras secara alami? caranya sangatlah mudah, yaitu
dengan banyak mengkonsumsi makanan berserat. Sumber makanan yang banyak
mengandung serat adalah sayuran dan buah-buahan. Susah buang air besar jangan
dianggap remeh loh. Mengapa? Jika feses lama tidak dikeluarkan makan akan
menimbulkan penyakit yang lainnya.
buah dan sayur yang banyak mengandung serat |
Bakteri
jahat akan berkembang biak secara cepat di dalam usus besar jika feses kita
tidak dikeluarkan secara teratur. Saat kita susah BAB pasti rasanya tidak enak
pada bagian perut bawah bukan? Oleh karena itu kita harus penuhi serat yang
masuk ke dalam tubuh kita. Berikut cara mengatasi BAB yang keras yang kami
lansir dari mediskus, 16/4/2015
1.
Banyak makan makanan berserat
Sumber
makanan berserat adalah pada sayuran dan buah-buahan. Cara yang lebih mudah
untuk memenuhi asupan serat adalah makan buah setiap hari minimal 5 porsi. Serat
pada sayur mudah rusak, oleh karena itu harus benar cara memasak sayurnya. Lebih
baik lagi kalau sayurnya di makan mentah atau setengah matang. Sayuran yang
banyak mengandung serat adalah bayam, kubis, kara, buncis, daun lembayung,
kangkung, kol, kacang panjang. Buah yang
mudah melancarkan bab adalah buah pepaya, melon, pisang, apel, pir alpukat, dan
jeruk.
2.
Banyak minum air putih
Jika
cukup air putih yang kita minum, maka pencernaan kita akan lancar. Air putih
sangat dibutuhkan dalam proses pencernaan. Saat susah bab, anda perbanyak lagi minum
air putih dibanding dari hari biasanya. Bisa ditambahkan 3 gelas sampai 4
gelas.
3.
Menghindari kopi dan teh
Minuman
kopi dan teh akan meningkatkan frekuensi buang air kecil kita. Kesimpulannya kopi
dan teh akan membuat kita mudah dehidrasi.
Jika
hal di atas belum terasa efeknya, anda bisa menggunakan obat pencahar. Obat susah
bab ada yang diminum dan ada yang dimasukan ke dalam anus. Untuk menjaga bab
kita lancar, perbaiki gaya hidup kita. Mulai sekarang banyak konsumsi sayuran
hijau dan buah-buahan. Makanan rendang, makanan instan, junk food adalah
makanan yang berminyak. Penyebab susah bab adalah banyak mengkonsumsi makanan
berminyak/berlemak dan kurang asupan serat.